MEDAN - Satu unit rumah di Jalan Mahkamah‎ Gang Selamat Nomor 8 Kelurahan Masjid, Kecamatan Medan Kota, Minggu (07/08/2016) hangus dilalap si jago merah. Kebakaran yang menghanguskan rumah permanen berlantai dua ini, sempat membuat panik warga sekitar. Dengan peralatan seadanya, warga dibantu petugas dari BPBD kota Medan yang ada dilokasi kebakaran, terus mencoba memadamkan api yang terus berkobar, sembari menunggu mobil pemadam kebakaran yang sedang dalam perjalanan menuju lokasi terjadinya kebakaran.

Menurut salah salah seorang petugas BPBD Kota Medan Al Gafani, ?kebakaran diduga akibat adanya hubungan arus pendek listrik. "Kebakaran terjadi sekitar pukul 14.55 WIB bang. Ini diduga akibat hubungan arus pendek listrik," kata Al Gafani kepada GoSumut.

Selanjutnya karena banyaknya bahan yang mudah terbakar serta kencangnya angin, membuat api cepat membesar dan menghanguskan rumah berlantai dua tersebut.

"Ada lima unit mobil pemadam kebakaran yang tiba. Pas kebakaran terjadi, angin cukup kencang dan membuat api semakin besar," lanjut pria berkaos warna orange bertuliskan BPBD Medan itu.

Setelah hampir satu jam, akhirnya api dapat dipadamkan. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Sementara itu, personel dari Polsek Medan Kota masih melakukan olah TKP, guna mengetahui penyebab pasti terjadinya kebakaran.