MEDAN - Sejumalah kebutuhan pokok di pasar tradisional terus menunjukan kenaikan. Salah satunya adalah kentang. Dimana harga semula Rp12 ribu perk Kg, kini mencapai Rp15-16 ribu per Kg. Dari pantauan GoSumut, Minggu (31/7/2016) di salah satu tempat perbelanjaan sayur di Jalan Setia Budi, kenaikan sudah terjadi sejak seminggu terakhir.

"Sudah seminggu naik harganya. Dan masyarakat tetap membeli kentang," kata pedangan sayuran, Ucok saat berbincang.

Dia mengaku tak tahu penyebab kenaikan harga kentang. Namun ia menduga karena ada permainan.

"Ada permainan mungkim di agen. Karena kita juga ambil dari agen " tutupnya.