MEDAN -  Menjelang kedatangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Muhammad Jusuf Kalla (JK), Kondisi lalu lintas di kota Medan ramai lancer, bahkan tak ada kemacetan panjang yang terjadi. Selain masih jam kerja dan jam sekolah, lalu lintas di pusat kota juga belum padat.

Pantauan GoSumut.com, di Jalan Pandu, Jalan Pemuda, Jalan Ahmad Yani, Jalan Sudirman, dan Jalan Diponegoro terpantau lancar. Sama halnya di kawasan Hotel Santika Dyandra Jalan Kapten Maulana Lubis atau Jalan Pengadilan Medan masih ramai lancar.

Namun penjagaan di pintu masuk hotel semakin diperketat karena Presiden Jokowi dan Wapres JK akan melakukan sosialisasi pengampuanan pajak (tax amnesty) kepada sejumlah pengusaha dan masyarakat Medan.

Sementara keterangan yang diperoleh dari salah satu petugas yang berjaga di lokasi Lapangan Benteng Medan, saat kedatangan Jokowi-Jk ke Hotel Santika, Jalan Pengadilan akan ditutup. Baik saat datang dari Bandara Internasional Kualanamu maupun pulang.