MEDAN -Tim Terpadu Penertiban, Penindakan dan Pembongkaran Papan Reklame Pemko Medan kembali membongkar tiga papan reklame menyimpang di Jalan Sisingamangaraja Medan.

Kabag Humas Pemko Medan, Budi Hariono kepada Gosumut.com di ruang kerjanya, Jumat (17/6/2016) mengatakan, sesuai data dari Kabid Pengendalian dan Pemanfaatan Tata Ruang Dinmas TRTB Medan, Indra Siregar, ketiga papan reklame yang ditumbangkan itu berjenis baliho, karena tidak memiliki izin.


“Sikap kita tegas, papan reklame yang menyimpang dan tidak memiliki izin pasti kita tumbangkan tanpa pilih kasih. Pembongkaran telah kita awali dari papan reklame yang didirikan di 13 titik ruas jalan bebas reklame,” kata Indra Siregar.


Sebelum melakukan pembongkaran, tim gabungan yang terdiri dari unsur Polresta, Kodim 0201/BS, Denpom 1/5 Medan, Satpol PP, Dinas TRTB Kota Medan, Dinas Perhubungan Kota, serta sejumlah SKPD lainnya, menggelar apel di halaman depan Balai Kota Medan sekitar pukul 23.30 WIB, Kamis kemarin.


Setelah itu tim bergerak menuju lokasi untuk melakukan pembongkaran. Baliho pertama yang dibongkar berukuran 6 x 4 meter  di Jalan Sisingamangaraja simpang Jalan Garu 4, tepatnya depan Perkuburan Muslim Harjosari I/II. Tidak diketahui siapa dari pemilik baliho tersebut.


Pembongkaran berjalan lancar, didukung 1 unit mobil crane, tim gabungan pun  mulai pembongkaran dengan menggunakan mesin las. Tepat sekitar pukul 00.10 WIB, papan reklame tersebut berhasil ditumbangkan.

Kemudian tim melanjutkan pembongkaran baliho kedua yang berjarak sekitar 100 meter dari baliho pertama dibongkar, tepatnya Jalan Sisingamangaraja simpang Jalan Marindal. Sama dengan baliho pertama, baliho yang kedua dibongkar ini juga tidak diketahui siapa pemiliknya. Tim terpadu berhasil menumbangkan baliho berukuran  6 x 3 meter tersebut.

Sedangkan baliho ketiga yang dibongkar berjarak sekitar 500 meter dari baliho kedua, berukuran 6 x 3 meter milik milik Multigrafindo Advertising. Selanjutnya, seluruh material dari ketiga baliho yang dibongkar tersebut dibawa ke Lahan Cadika Pramuka Jalan Karya Wisata Medan.