MEDAN – Ketua Persatuan Wartawan Indonesia Provinsi Sumatera Utara (PWI Sumut) H Hermansjah SE mengharapkan Pemerintah Kota (Pemko) Sabang Provinsi Aceh dapat mengelola destinasi wisata Pulau Weh menjadi yang terbaik di wilayah barat Indonesia.

''Dengan pengelolaan yang optimal serta didukung segenap komponen masyarakat, diyakini Pulau Weh akan menjadi destinasi unggulan dan ramai dikunjungi wisatawan mancanegara maupun nusantara,” kata Hermansjah sekembali dari studi banding Pengurus PWI Sumut di Medan, Minggu (15/5/2016).

Saat studi banding, Pengurus PWI Sumut diterima Walikota Sabang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Ahmad Sofyan SH, Danlanal Sabang Letkol Laut (P) Kicky Salvachdie SE, beserta unsur mewakili Muspida, Ketua PWI Kota Sabang T Hendra bersama Sekretaris Mustakim dan unsur pengurus lainnya.

Lebih lanjut dikatakan Hermansjah, setelah berkeliling melihat sejumlah obyek wisata alam yang dimiliki Pulau Weh seperti pantai, danau, perbukitan, pulau-pulau kecil, dan lautan yang terhampar luas, terlihat sangat menawan. Begitu juga ragam kulinernya, enak dan enak sekali.

“Melihat kunjungan wisatawan mancanegara dan wisatawan nusantara yang terus meningkat mengunjungi Pulau Weh, diharapkan Pemko Sabang sedini mungkin dapat memacu pembangunan infrastruktur yang mendukung sehingga kenyamanan, ketertiban, kebersihan, keindahan dan kesejukan senantiasa terjaga dengan baik,” harapnya. (zul)