PADANG - Seluruh peserta yang hadir dalam acara pelantikan pengurus DPD Asita Sumbar mengirimkan doa dan Al Fatihah untuk kesembuhan mantan Gubernur Sumbar Hasan Basri Durin yang kini sedang dirawat intensif di Rumah Sakit Medistra Jakarta. Ketua DPP Asita Sumbar H. Asnawi Bahar yang juga menantu Hasan Basri Durin, ketika berbicara usai melantik Pengurus DPD Asita Sumbar, di Padang, Senin (4/4/2016), menyebutkan, ia sebenarnya datang ke Padang dengan berat hati, karena kondisi mertuanya yang masih butuh perawatan intensif.

Namun demi perkembangan pariwisata dan tuntutan organisasi yang dipimpinnya, hal itu harus dilakukan. Apalagi, katanya, ketika dilangsungkan Musda Asita Sumbar pertengahan bulan Maret lalu, dirinya tak bisa datang karena sedang berada di Berlin Jerman.

Untuk itu, sambung mantan Ketua KNPI Sumbar ini, atas nama keluarga dirinya memohon kepada seluruh warga Sumbar mengirimkan doa untuk kesembuhan. Ia meyebbutkan, sudah 10 hari kondisi mertua lelakinya itu dalam keadaan koma.

"Perkembangan kesehatan Bapak mertua saya terakhir sudah ada perubahan. Kondisi suddah semakin baik dan sudah mulai memberikan reaksi," katanya. Usai acara ini, sebut Asnawi, ia akan segera ke Jakarta menunggui Bapak Mertuanya yang sedang dirawat. "Tolong doakan semoga bapak lekas sembuh. Dan tolong juga maafkan kalau ada kesalahan beliau selama ini, baik ketika jadi walikota Padang, Gubernur Sumbar dan Menteri Agraria/Kepala BPN dulunya," ujar Asnawi kepada GoSumbar.com. (***)