TEMBILAHAN- Usai Salat Subuh, masyarakat Tembilahan dikejutkan dengan bunyi sirene mobil pemadam kebakaran yang menguing-ngiung beberapa kali, ternyata terjadi kebakaran di Jalan Datuk Bandar, Kecamatan Tembilahan, Inhil, Riau, Rabu (3/2/2016).

Berdasarkan hasil data yang dikumpulkan GoRiau.com di lapangan, diprediksi 7 rumah warga ludes di lalap si jago merah.

''Sekitar 7 rumah 8 KK, tapi kita belum dapat pastikan, karena belum didata,'' ujar R Ahmad Alhadi salah seorang petugas pemadam kebakaran.

Masih menurutnya juga, pihaknya menuju lokasi sekitar pukul 05.25 WIB, lebih kurang 4 mobil pemadam kebakaran dikatakannya diterjunkan untuk memadamkan api.

Pada pukul 07.00 WIB, api terlihat sudah berhasil dipadamkan, hanya tersisa asap dan puing-puing sisa kebakaran yang berserakan, dan beberapa petugas pemadam yang masih sibuk menyisiri TKP yang berada tepat di belakang Kantor Camat Tembilahan itu.***