Medan - Manajemen klub PSMS Medan berupaya mendapat pemasukan maksimal dari penjualan tiket penonton, andai Stadion Teladan positif menjadi home base untuk mengarungi musim kompetisi 2018.

Sekretaris PSMS Medan, Julius Raja mengatakan, hal itu sangat penting karena ditemukan banyak 'lubang tikus' di area tribun penonton.

"Kami lihat di sisi di tribun timur tertutup itu banyak lubangnya. Artinya lubang-lubang itu perlu kita tutupi karena dari situ lah sumber penonton masuk tanpa tiket," katanya..

Lanjut Julius, ia berharap pihak Pemko Medan selaku pemilik aset Stadion Teladan, dapat menutupnya. Dan, pihaknya akan berkoordinasi dengan keamanan agar tidak ada lagi penonton masuk tanpa tiket.

"Kita ingin agar pemasukan dari jumlah penonton melalui Stadion Teladan dapat terserap maksimal. Itu diharapkan bisa membantu keuangan PSMS," sambungnya.

Menurut pria yang akrab disapa King itu, pihaknya berwacana menggelar sebuah laga ujicoba di stadion kebanggaan Kota Medan sebelum Liga 1 resmi bergulir.

"Sekalian kita coba melihat kesiapan stadion pasca direnovasi. Serta melihat sistem penjualan tiket yang saat ini menggunakan sistem online," ujarnya.