LONDON - Transfer Paul Pogba dari Juventus ke Manchester United, telah memecahkan rekor transfer termahal dunia. Kini, kita kembali memutar waktu untuk melihat 10 pemain dengan transfer paling mahal yang pernah dicatat dunia. Faktanya, meski Real Madrid mendominasi dalam daftar, kini rekor mereka resmi dikangkangi MU dengan nilai 100 juta poundesterling (120 juta Euro). Rekor transfer termahal dunia sebelum ini terjadi pada jendela transfer musim panas 2013. Ketika itu Gareth Bale dibeli oleh Real Madrid dengan harga 100 juta Euro atau setara dengan 86 juta poundsterling. Los Blancos mengklaim, nilai resmi Bale hanyalah 91 juta Euro, yang dengan demikian belum memecahkan rekor Cristiano Ronaldo pada 2009, dengan harga 96 juta Euro.

Namun tidak sedikit yang meyakini, Real Madrid sengaja menyebut nilai Bale cuma 91 juta Euro demi menjaga harga diri Ronaldo, sang pemain utama mereka. Tapi ini, Los Blancos tidak bisa berbuat apa-apa ketika Paul Pogba kini memiliki nilai 100 juta poundsterling atau 120 juta Euro. Nilai resmi Pogba adalah 89 juta poundsterling, tetapi nilai tersebut hanya berlaku untuk setoran uang kepada Juventus, mengabaikan kompensasi untuk Pogba dan biaya untuk sang agen.

Sebelumnya, masih di bursa transfer musim panas 2016, Gonzalo Higuain dijual ke Juventus oleh Napoli dengan harga 90 juta Euro atau 76 juta poundsterling. Angka ini cuma meletakkan Higuain di peringkat keempat, di bawah Pogba, Bale, dan Ronaldo. Berikutnya, ada Neymar yang memiliki nilai transfer 72 juta poundsterling. Ia sedikit di atas Luis Suarez, tapi cuma berada di posisi kelima.

Neymar Bakal Jadi Pemain Terbaik Dunia Gantikan Messi & Ronaldo

Barcelona belakangan mengklaim bahwa harga Neymar cuma 17 juta Euro. Namun itu adalah uang yang disetorkan kepada klub pemilik Neymar (Santos), seperti yang diklaim Manchester United untuk kasus Pogba. Perbedaannya, Barca tidak menghitung biaya untuk Neymar, agennya, dan perusahaan DIS yang memiliki hak citra Neymar. Padahal, transfer untuk DIS lebih besar.

Berikut ini 10 transfer termahal dunia (terhitung hingga pembelian Paul Pogba) versi Dailymail.

Paul Pogba – Juventus ke Manchester United £100 juta

Gareth Bale – Tottenham ke Real Madrid £86 juta

Cristiano Ronaldo – Manchester United ke Real Madrid £80 juta

Gonzalo Higuain – Napoli ke Juventus £76 juta

Neymar – Santos ke Barcelona £72 juta

Luis Suarez – Liverpool ke Barcelona £63 juta

James Rodriguez – Monaco ke Real Madrid £60 juta

Angel di Maria – Real Madrid ke Manchester United £60 juta

Kaka – AC Milan ke Real Madrid £56 juta

Kevin De Bruyne – Wolfsburg ke Manchester City £55 juta