PARIS - Bukan Cristiano Ronaldo yang jadi hero Portugal. Tapi, pemain pengganti Eder yang menentukan Seleccao juara Piala Eropa 2016 pertama dari 6 kali pertisipasinya. Pada final di Stade de France, Paris, Senin (11/7) dini hari, Ronaldo terkapar di menit 24. Dia ditandu keluar lapangan karena mengalami cedera. Tapi, tuan rumah Prancis gagal memanfaatkan keuntungan. Hingga watu normal 90 menit laga berkesudahan tanpa gol.

Sebelumnya, Eder masuk di menit 79 menggantikan Renato Sanchez. Tapi, saat perpanjangan waktu memasuki menit ke-109, Eder memecahkan kebuntuan. Sepakannya dari jarak jauh merobak gawang Prancis. Skor 1-0 buat Portugal. Gol tersebut bertahan hingga laga berakhir dan mengantar Portugal sebagai jawara Piala Eropa 2016.

Kemenangan Portugal atas Prancis ini sekaligus memupus impian tuan rumah serta berbagai prediksi dan mitos yang selama ini berlaku di Euro 2016.