WALES - Peristiwa tak lazim terjadi di Wales. Ratusan burung mendadak jatuh dari angkasa dan mati di jalanan. Dikutip dari merdeka.com yang melansir dari mirror.co.uk, Kamis (12/12/19), ratusan burung ditemukan mati tergeletak di sepanjang jalan di Wales. Burung-burung ini tiba-tiba jatuh dari langit dan mati dengan memuntahkan organ internalnya.

Perisitiwa ini terjadi pada Selasa (10/12/19) lalu. Ada beberapa orang saksi mata yang melihat bagaimana detik demi detik burung ini terkapar hingga mati mengenaskan.

Penjelasan Saksi Mata

Salah seorang saksi mata mengatakan jika kawanan burung Jalak sebelumnya terbang di atas kepala seperti pada umumnya. Namun, beberapa saat kemudian kawanan burung ini mendarat dan terlihat memakan sesuatu di jalan dekat Llyn Llywenan, Bodedern.

Menurut laporan dari North Wales Live, tak ada yang mencurigakan selama hal itu berlangsung. Sayangnya, sekitar satu jam setelahnya kawanan Burung Jalak ini mati dan tergeletak begitu saja di jalanan.

Membuktikan Kebenarannya

Kabar kematian mendadak ratusan burung ini sontak saja membuat masyarakat sekitar heboh. Namun, sebagian besar orang justru menganggap aneh berita tersebut.

Karena tidak percaya, salah satu warga sekitar yaitu Dfydd Edwards dan Hannah pergi untuk melihat sendiri fenomena ratusan burung mati mendadak itu.

''Aku tidak percaya dia, jadi aku pergi mencari sendiri,'' ungkap Edwards ketika mendengarkan berita itu.

Kala itu, keduanya hendak melakukan perjalanan pulang dan mendapati kabar ada lebih dari 300 burung yang mati. Saat melewatinya, Edwards lantas mengambil video yang memperlihatkan jika berita itu memang benar.

''Saya menghitung 150 tadi malam tapi saya menyerah karena hanya ada ratusan dari mereka yang berserakan di mana-mana,'' papar Edwards.

Edwards mencoba untuk berjalan dan merekam di antara kawanan burung yang mati secara misterius. Tak hanya itu, keduanya juga sembari mencari tahu alasan sebenarnya di balik matinya ratusan burung jalak ini.

''Seolah-olah mereka baru saja jatuh mati dari langit.'' papar Edwards yang dikutip dari Mirror.co.uk, Kamis (12/12/19).

Bau Busuk Mengerikan

Tak hanya mati begitu saja, kawanan burung jalak ini juga diketahui memuntahkan organ internal mereka. Belum cukup sampai situ, muntahan ini juga mengeluarkan bau busuk yang menyengat.

Edwards juga mengatakan jika kawanan burung yang mati ini mengeluarkan bau busuk yang mengerikan. Dirinya juga mengungkapkan jika burung misterius ini juga mati di area pagar rumah, namun tidak di ladang sekitarnya.

Edwards juga menambahkan jika fenomena ini sangat aneh. Bahkan dirinya mengaku tak bisa meletakkan jarinya di atas kawanan burung yang sudah mati itu.

''Masih ada beberapa yang masih hidup di pagar hari ini, tetapi semuanya tidak dapat dijelaskan saat ini,'' papar Edward melihat keanehan tersebut.

Kendati masih terkejut dan merasa aneh, Edward tidak lupa untuk menghubungi North Wales Rural Crime Team atau Tim Kejahatan Pedesaan Wales Utara. Tak hanya itu, Edwards juga menghubungi The Animal and Plant Health Agency (Badan Kesehatan Hewan dan Tanaman). Hal ini bertujuan agar mereka bisa menjelaskan secara rinci alasan kematian mendadak yang dialami oleh ratusan burung jalak ini.***