JAKARTA - Foto dan video penampakan puncak Gunung Semeru bagaikan mengenakan topi berwarna putih, viral di media sosial.

Dikutip dari liputan6.com, Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, hal itu merupakan fenomena alam biasa, walau terbilang jarang terjadi. ''Tidak usah dikaitkan dengan mistis, apalagi politik,'' tegasnya kemarin.

Ia pun menjabarkan sebab ada 'topi' di puncak gunung berapi tertinggi di Jawa tersebut. ''Puncak gunung tertutup awan jenis lentikularis atau altocumulus lenticularis. Awan ini terbentuk akibat adanya pusaran angin di puncak,'' jelasnya,

Secara meteorologi, awan ini tidak disertai dengan fenomena lain yang meresahkan. Namun, awan ini sangat dihindari oleh pilot karena dapat menyebabkan turbulensi.

Gunung Semeru sendiri sedang berstatus Waspada, sehingga pendakian pun dibatasi.

Sebegitu unik, sangat wajar kalau Sutopo menyarankan fenomena Semeru bertopi jadi latar pre-wedding. Jadi, maukah Anda membuat kenangan lain akan feomena alam dengan menyertakannya dalam perjalanan cinta bersama si dia?***