Menjelang Mobile World Congress (MWC) 2017 di Barcelona, bocoran informasi mengenai ponsel Samsung Galaxy S8 semakin ramai. Informasi yang terungkap kali ini menunjukkan desain logo yang bakal dipakai ponsel tersebut. Dari desain itu diketahui bahwa Samsung bakal menyematkan sebutan baru pada Galaxy S8 ini, yakni dengan menambahkan embel-embel ikon “plus”. Singkatnya, logo tersebut memuat karakter bertuliskan “Samsung Galaxy S8+”.

Sebagaimana dilansir KompasTekno dari Android Headline, Senin (13/2/2017), masih belum jelas apa arti penambahan embel-embel “plus” di seri Galaxy S8 tersebut. Kuat dugaan, hal tersebut merupakan penanda ukuran layar ponsel.

Sebelumnya, Samsung memberikan embel-embel “edge” untuk menyebut varian Galaxy S yang bagian tepi layarnya melengkung. Konsep serupa ini bisa saja diterapkan dalam penamaan Galaxy S8+.

Selain itu, bocoran yang beredar juga menyebutkan bahwa Samsung tengah menyiapkan dua tipe Galaxy S8 yang sama-sama memiliki layar melengkung.

Bila bocoran ini tepat, maka tidak mungkin Samsung memberi embel-embel edge pada salah satu tipe Galaxy S8. Sedangkan keduanya sama-sama dibuat dengan desain layar melengkung.

Karena itu wajar saja seandainya nanti Samsung memakai sebutan Galaxy S8 dan S8+ sebagai pembeda kedua ponsel. Embel-embel “plus” sendiri digunakan sebagai sebutan seri Galaxy S8 yang memiliki layar lebih besar.

Prediksi sementara, layar Galaxy S8 akan dibuat dalam ukuran 5,7 inci. Sedangkan Galaxy S8+ kemungkinan akan memakai layar berukuran 6 inci.