Suasana Bandara Internasional Fort Lauderdale-Hollywood di negara bagian Florida, Amerika Serikat (AS) mencekam. Seorang pria menembaki orang-orang dan menyebabkan 5 orang tewas.

Senator Florida, Bill Nelson, menyebut penyerang itu teridentifikasi sebagai Esteban Santiago. Bill menyebut Esteban memegang tanda pengenal militer.

"Dia memiliki (kartu) identitas militer, (tapi) kami belum tahu apakah itu masih berlaku," kata Bill kepada CNN seperti dilansir kantor berita AFP, Sabtu (7/1/2017).

Saat ini, Esteban telah diamankan petugas dan menjalani interogasi. Wali Kota Barbara Sharief mengatakan penyerang itu beraksi sendiri.

"Dia menyerang sendirian dan kami tidak mempunyai bukti saat ini bila ada orang lain yang terlibat. Dia ditahan dan saat ini kami tengah melakukan investigasi," ujar Sharief.

Diberitakan sebelumnya, seorang pria menembaki orang-orang di bandara tersebut. Setidaknya ada 5 orang tewas dan 8 orang lainnya luka-luka dalam insiden itu.

Seorang saksi menyampaikan pada MSNBC bahwa penembak itu adalah seorang pria berusia kira-kira 20 tahun. Penembak itu ditembak polisi ketika berusaha untuk mengisi ulang senjata.

Pelaku penembakan itu menggunakan kaos Star Wars dan melakukan aksinya dalam diam. Seorang saksi mengatakan penembak itu tidak mengatakan sepatah kata pun saat beraksi.

Bandara Internasional Fort Lauderdale-Hollywood adalah bandara terbesar kedua di South Florida. Bandara ini melayani rute antarbenua, dengan Bandara Internasional Miami dikenal sebagai bandara utama untuk penerbangan internasional.