JAKARTA - Mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Jenderal Soedirman (FK Unsoed) Purwokerto, Sofia Nur Atalia (21), diculik empat pria dekat kampus Unsoed, Rabu (7/9) sore, sekitar pukul 15.30 WIB.

Dikutip dari Merdeka.com, menurut keterangan beberapa saksi mata di lokasi kejadian, korban sempat disekap sebelum dibawa masuk ke mobil pikap dari depan warung fotokopi yang berada di gerbang FK Unsoed.

"Pelaku penculikan berjumlah empat orang menggunakan satu mobil bak terbuka saat ke lokasi. Kejadiannya sekitar pukul 15.30 WIB," kata saksi mata penjaga fotokopi, Trimo Santoso (29), Rabu (7/9).

Saat itu, menurutnya, korban keluar dari mobil sedan Honda Brio merah pelat nomor R 9243 BK yang akan menuju tempat fotokopi. Kemudian, korban kembali ke mobil untuk mengambil uang untuk membayar fotokopi. Tak lama kemudian, tiba-tiba datang tiga orang yang langsung menyeret korban yang merupakan mahasiswi angkatan 2014 itu ke arah pintu depan sebelah kanan mobil korban.

"Saat itu, tiga pelaku langsung menggeret korban ke mobil milik korban kemudian kabur ke arah selatan. Sedangkan mobil bak terbuka pergi ke arah utara," ujarnya.

Mobil pikap tersebut, menurut Santoso, berwarna hitam dan ditutup terpal di bagian belakangnya. Menurutnya, mobil bak terbuka tersebut sudah terparkir sejak siang hari.

"Setelah kejadian saya sempat memanggil satpam, dan kemudian satpam melaporkan kejadian tersebut kepada polisi," ucapnya.

Kepala kepolisian sektor (Polsek) Purwokerto Utara, Komisaris Is Supriyati mengatakan, setelah menerima laporan langsung menurunkan petugas ke lokasi. "Saat ini, kami sedang melakukan pengejaran, setelah mendapat keterangan dari para saksi di tempat kejadian," ujarnya.

Selama ini, korban tinggal di indekos yang berada tak jauh dari kampus FK Unsoed. Dari informasi yang didapat, korban merupakan warga Jalan Raya Jeruklegi, Tritih Lor, Cilacap.***