JAKARTA - Minum air putih hangat sangat dianjurkan, sebab sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Berikut ini empat khasiat minum air putih hangat:

1. Cepat hilangkan haus

Prof Dr Ir Hardinsyah, MS, pakar gizi dari Institut Pertanian Bogor, mengatakan air dapat terserap lebih cepat jika memiliki suhu yang sama dengan suhu tubuh. Oleh karena itu jika Anda minum air dingin saat haus maka tubuh akan berusaha menyamakan suhunya terlebih dahulu membuat penyerapan berjalan lebih lambat.

"Kalau minum air dingin memang perlu waktu untuk menyesuaikan dengan suhu tubuh. Butuh waktu lebih hingga diserap ke darah. Makanya kalau haus itu lebih baik minum air hangat," tutur Prof Hardinsyah.

2. Bantu detoks

Meminum air hangat akan meningkatkan suhu tubuh dan membuat seseorang mudah berkeringat. Saat itulah beragam zat sisa metabolisme akan terbantu ikut keluar.

Untuk dapat efek yang lebih baik bisa juga air dicampur dengan madu atau lemon. Lemon membantu hati memproduksi enzim yang akan membantu proses pencernaan dan membantu hati mengeluarkan racun.

3. Ringankan sakit tenggorokan

Iritasi pada tenggorokan karena batuk atau tonsil dapat benar-benar menyakitkan. Salah satu manfaat kesehatan dari minum air hangat adalah ia mampu mengurangi nyeri tenggorokan, batuk dan membantu dahak keluar dengan mudah.

4. Kurangi keluhan kram

Air hangat dapat membantu melemaskan otot-otot tubuh yang menegang sehingga baik untuk keluhan keram. Efek ini bisa didapat dengan cara menggunakannya untuk kompres atau bisa juga diminum terutama pada keluhan kram menstruasi.***