JAKARTA - Ada beberapa jenis kanker yang sulit terdeteksi dan tumbuh menjadi pembunuh tersembunyi. Bahkan rajin memeriksakan kesehatan ke dokter juga tidak jaminan bisa mendeteksinya lebih awal.

Mengonsumsi makanan bergizi, mengetahui sejarah kesehatan keluarga, dan banyak melakukan aktivitas fisik adalah cara termudah untuk menghindari kanker. Namun akan lebih baik lagi bila kita juga mengenali tanda-tanda dan gejala-gejala kanker, meski kita merasa kondisi sangat sehat dan gaya hidup sangat terjaga.

Beberapa jenis kanker sangat sulit untuk dideteksi. Menurut Cancer.org, tanda-tanda dan gejala-gejala kanker tertentu juga tergantung pada lokasi kanker itu sendiri, berapa luas area yang terkena, dan seberapa jauh kanker telah menyebar.

Beberapa jenis kanker sulit dideteksi keberadaannya sampai mereka benar-benar sudah menyebar. Gejalanya pun bisa disalahartikan dengan penyakit lain, seperti demam, kelelahan, atau berat badan turun. Berikut lima jenis kanker yang sulit dideteksi hanya dari gejala.

1. Kanker pankreas

Pankreas adalah organ kecil di daerah perut dan bertugas untuk membantu pencernaan dengan mengubah makanan menjadi hormon. Tugas itu bisa kita bantu dengan menjaga kadar gula darah.

Kanker pankreas sulit untuk dideteksi. Gejala yang timbul biasanya adalah rasa sakit pada perut dan punggung atas, adanya pembengkakan akibat penggumpalan darah, kembung, lesu, kehilangan nafsu makan, mual, muntah, kedinginan, demam, dan berat badan turun. Kanker pankreas membuat tubuh tak mampu mencerna makanan secara sempurna. Gejalanya sering disalahartikan sebagai masalah perut.

2. Kanker prostat

Kanker ini biasanya dialami oleh pria berumur di atas 50 tahun. Prostat adalah kelenjar di bagian bawah kandung kemih dan di sekitar saluran kencing dengan tugas memproduksi cairan sperma. Tanda-tandanya adalah infeksi di saluran kencing dan sukar buang air kecil, tak bisa ereksi, serta nyeri punggung.

3. Kanker kandung kemih

Gejala paling umum pada kanker ini adalah darah pada urin, buang air kecil lebih sering, dan tak jarang diiringi rasa sakit. Rasa sakit di sekitar selangkangan bisa menjadi tanda kanker sudah tersebar ke seluruh dinding kandung kemih, atau bahkan menjalar ke area lain.

4. Kanker usus

Banyak orang yang curiga menderita kanker usus setelah melihat darah pada kotoran mereka. Kanker usus biasanya dimulai dari tumor pada dinding lambung. Gejalanya adalah darah berwarna gelap pada kotoran. Rasa sakit di perut, kehilangan nafsu makan, dan berat badan turun juga bisa menjadi gejala kanker usus.

5. Kanker testikular

Jenis kanker ini biasanya menyerang pria berusia di atas 50 tahun, namun bisa pula dialami oleh pria berusia 20-45 tahun. Kanker ini ditandai dengan tumor di testikel, atau bisa juga di dekat tulang belakang atau di antara paru-paru. Gejala dari kanker ini biasanya adalah sakit di bagian bawah perut atau selangkangan.***