MENCUCI rambut di salon menjadi kebiasaan bagi banyak wanita karena dianggap lebih bersih dan segar. Namun perlu diingat, mencuci rambut di salon juga bisa membahayakan keselamatan jiwa, seperti yang dialami Elizabeth Smith.

Rupanya, posisi duduk di kursi, serta cara kepalanya menyandar di atas tempat cuci rambut saat membuat Elizabeth Smith mengalami stroke dua minggu kemudian.

"Saya muntah, kepala saya menjadi panas dan susah berdiri. Lengan dan kaki saya tiba-tiba lemah. Mereka tidak mengira saya masih hidup," kata Elizabeth, sambil bersimbah air mata.

Elizabeth mengatakan ia hampir tak percaya dengan kejadian yang hampir membunuhnya.

Ternyata apa yang dialami Elizabeth di dunia medis disebut Syndrome Stroke Salon Kecantikan. Ini adalah kondisi yang jarang namun sudah bisa terjadi dan sudah didokumentasikan.

Beberapa dokter yang memeriksa Elizabeth mengatakan ketika lehernya membengkok ke belakang, maka akan tertarik di luar kemampuannya. Sehingga tulang belakangnya memotong pembuluh darah. Akibatnya darah cepat membeku sehingga menyebabkan stroke.

"Beberapa ahli saraf yang memeriksa Nyonya Elizabeth menegaskan, stroke yang diderita disebabkan oleh pembuluh darah yang terpotong oleh tulang belakang selama proses mencuci rambut," kata Carree Nahama, pengacara Elizabeth.

Akibat penyakit yang dia derita itu, Elizabeth telah kehilangan penglihatan dan mobilitas bagian atas secara permanen.

Dia mengklaim dia masih sering mengalami rasa sakit , dan telah menghabiskan lebih dari $ US250.000 untuk biaya rumah sakit dan obat-obatan. Saat ini, Elizabeth tengah melayangkan gugatan terhadap salon yang sangat merugikannya itu.

Ternyata ancaman bahwa perempuan berusia lanjut sangat rentan terkena stroke setelah mencuci rambut di salon.

Menurut sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 1993, yang kemudian diungkap oleh New York Times, menemukan bahwa orang yang lebih tua memiliki risiko lebih tinggi terkena stroke selama atau setelah ke salon kecantikan.***