MENIUP lilin yang diletakkan di atas kue, merupakan kelaziman dalam peringatan ulang tahun. Terkadang meniupnya dilakukan secara beramai-ramai.

Kebiasaan tersebut (meniup lilin di atas kue) sebaiknya ditinggalkan, karena bisa merugikan kesehatan, terutama orang yang memakan kuenya.

Sebuah penelitian terbaru yang dilakukan tim peneliti Clemson University di South Carolina menemukan bahwa meniup lilin di atas kue ulang tahun bisa meningkatkan jumlah bakteri hingga lebih dari 14 ribu kali lebih banyak.

Peneliti melakukan uji kesehatan makanan dengan kelompok mahasiswa dengan cara makan pizza terlebih dahulu sebelum tiup lilin untuk membantu kelenjar liur bekerja, menghitung berapa jumlah bakteri sebelum dan sesudah melakukan tiup lilin.

Mereka menemukan bahwa jumlah bakteri pada kue meningkat 14 kali lebih banyak dibanding sebelumnya.

Tentu saja ini bukan jumlah yang pasti, mengenai berapa banyak bakteri yang kemudian tertinggal di kue setelah seseorang meniup lilin dan menyebar udara dari mulutnya ke kue.

Karena terkadang setiap mulut orang punya jumlah bakteri yang berbeda.

Hanya saja, kesimpulan yang pasti, meniup lilin di atas kue ulang tahun membuat kue itu tidak higienis.

Meski penemuannya mengejutkan, peneliti bersikeras bahwa sekalipun mulut manusia penuh dengan bakteri, namun mayoritas tidak berbahaya dan tetap aman makan kue ulang tahun yang sudah ditiupi lilin di atasnya selama orang yang meniup lilin itu sehat atau tidak sedang sakit yang menular.

Apakah Anda masih berminat memakan kue ulang tahun setelah di atasnya ditiup lilin secara beramai-ramai? ***