PULAU Dewata merupakan sebuah surga bagi semua kalangan, pantai eksotis, bercampur nuansa budaya membuatnya menjadi fenomenal di dunia. Kawasan ini juga cocok untuk dijadikan tempat berpetualang menelusuri gua lho. Ya, tak banyak yang tahu jika Bali memiliki gua kuno yang diberi nama Gua Gajah. Gua ini berlokasi di daerah Ubud, kawasan yang terkenal dengan suasana spiritual dan kedamaian. Membuat wisman betah untuk menginap di sana.

Gua Gajah ini sudah ada sejak abad ke 11, dibangun sebagai tempat meditasi. Di halaman utama dipenuhi dengan kios-kios dan juga tempat parkir, di sana Anda bisa melihat banyak karya dari seniman-seniman di Bali.

Lalu, saat Anda menjejaki area Gua Gajah, Anda akan melihat sebuah batu yang sangat besar dinamakan dengan Wantilan. Kemudian, ada kolam, di mana terdapat patung malaikat Hindu yang memang sumber mata air.

Banyak struktur di sana menunjukkan jika gua tersebut sudah menjadi acuan para bikhsu sejak abad 10, bahkan beberapa ukiran ada yang berasal dari abad ke 8.

Guanya sangat dangkal di dalamnya juga terdapat tiga batu yang dibungkus kain merah, kuning, dan hitam. Semakin dalam, Anda akan melihat sebuah tempat yang biasa digunakan untuk meditasi.

Sementara di bagian selatan, ada sebuah aliran air yang mengaliri sawah, dan juga dipercaya mengalir ke sungai Petanu sebuah legenda lokal. Gua tersebut penuh dengan nuansa spiritual dan layak dikunjungi ketika berada di Bali.

Jika Anda tertarik untuk menuju ke sini, harus pergi ke kawasan desa Bedugul yang dapat ditempuh dalam waktu 45 menit dari Denpasar, kemudian sekitar enam km, gua Gajah ini bisa ditemukan.