JAKARTA - Setelah menentukan negara tujuan, mahasiswa akan memilih di kota mana dia akan tinggal dan menempuh studinya. Beberapa hal yang dipertimbangkan di antaranya, akses transportasi, biaya hidup sehari-hari, keamanan, dan lingkungan sosial. Setiap orang pun memiliki selera dan kebutuhan yang berbeda-beda.

Nah, bagi kamu yang berharap kuliah sembari mencari jodoh, enggak ada salahnya lho pilih kuliah di kota-kota romantis ini. Dilansir dari Top Universities, berikut uraiannya.

Paris
Paris sudah terkenal sebagai kota yang romantis. Menyusuri jalanan Paris sembari melihat Menara Eiffel yang ikonik menjadi cara terbaik untuk menghabiskan waktu luang selain kuliah. Beberapa kampus yang ada di sana, di antaranya ENS Paris, Ecole Polytechnique ParisTech, Université Pierre et Marie Curie, dan Université Paris-Sorbonne.

New York

Sebagai kota yang padat, banyak yang tak menyangka bahwa New York juga memiliki sisi romantis. Sebab, siapa pun yang lama berada di New York akan merasa jatuh cinta dan sulit meninggalkan kota ini. Bagian terpenting, New York menjadi rumah bagi puluhan kampus terkemuka. Dua di antaranya yang memiliki ranking terbaik di dunia adalah Columbia University dan New York University.

Praha

Kota ini sangat cantik lengkap dengan arsitektur abad pertengahan. Pemandangan tepi sungai juga patut kamu nikmati ketika kuliah di sana. Banyak tempat yang indah berupa kafe yang bisa dijadikan untuk bersantai. Adapun universitas ternama di sana, seperti Charles University, Czech Technical University, dan University of Economics Praha.

Istanbul

Jika kamu mencari tempat belajar yang dinamis dengan suasana perkotaan, maka Istanbul menjadi pilihan yang tepat. Beberapa pulau di lepas pantai bisa menjadi lokasi romantis yang bisa kamu nikmati. Mahasiswa juga akan jatuh cinta pada bangunan-bangunan abad pertengahan di sana. Di pantai, kamu juga bisa menikmati matahari terbenam yang memesona. Istanbul sendiri menjadi rumah bagi kampus-kampus top, meliputi Bogazici University, Koc University, dan Istanbul Technical University.