JAKARTA - Satu terduga teroris yang ditangkap di Surabaya, Rabu 8 Juni 2016 di Jawa Timur berkaitan dengan salah satu petinggi Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS), Abu Jandal.

Dia adalah Jefri Rahmawan Norcahyono alias Febri (27). Jefri Rachmawan sendiri ditangkap di Jalan Kali Anak, Kenjeran-Surabaya pukul 13.50 WIB.

"JR diketahui adalah penjaga rumah yayasan milik Salim Mubarok alias Abu Jandal. Kemudian (yayasan) dikelola oleh Helmi Alamudi. Yayasan digunakan untuk menampung anak dan istri kelompok yang akan pergi ke Suriah," kata Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Boy Rafli Amar di Kompleks Mabes Polri, Kamis (9/6/2016).

Jefri, lanjut Boy Rafli pernah menjadi buronan dari Polres Malang Sektor Turen untuk kasus pengeroyokan dan kekerasan dalam rumah tanga.

Selain Jefri, sebelumnya Densus 88 Anti Teror Mabes Polri juga menagkap Priyo Hadi Purnomo (PHP) yang merupakan mantan narapidana di Lapas Porong.

PHP sendiri merupakan narapidana kasus narkoba yang direkrut oleh narapidana teroris di lapas. Terduga teroris lainnya yang ditangkap di hari yang sama adalah Fero Novendi. Dia ditangkap di rumahnya sekira pukul 15.30 WIB.***