MOMS, mumpung lagi musim durian, yuk bikin camilan sehat untuk si kecil. Salah satu resep praktis yang bisa Anda coba di rumah yakni, es puter durian.  Yang perlu Anda siapkan hanya 200 gram daging durian, 1 butir kelapa, tepung maizena, dan beberapa bumbu pelengkap lainnya. Mudah bukan?

Dikutip dari buku Jajanan Kaki Lima Khas Bogor, karya Linda Carolina Brotodjojo, berikut resep lengkap membuat es putar durian, selamat mencoba, Senin (23/1/2017).

Bahan-bahan

500 ml santan, dari 1 butir kelapa

200 gram daging buah durian

2 lembar daun pandan

125 g gula pasir

1/2 sdt garam

2 sdt tepung maizena

Cara membuat

1. Rebus santan, daun pandan, gula, garam, dan maizena sambil diaduk hingga mendidih. Setelah dingin, masukkan ke dalam alat pembuat es krim, aduk sampai setengah beku;

2. Masukkan daging buah durian lalu aduk rata dan putar kembali sampai beku. Masukkan dalam freezer sebelum disajikan.